BONEKA JARI ROBOT





Homework ketiga di bulan April ini adalah membuat boneka jari dari kertas. Kenapa boneka jari? Karena salah satu craft yang dibuat anak-anak di playdate batch 18 adalah membuat boneka jari. Grade ketiga membuat boneka jari dari kain flanel. Nah, agar yang lain juga bisa bermain menggunakan boneka jari, kita buat sendiri saja yuk..

Kali ini boneka jarinya berbentuk robot. Tenaaang, robotnya tidak seram kok. Robotnya lucu dan baik hati. Cara membuatnya mudah sekali lho. Mari kita coba.

BAHAN DAN ALAT :
1. Pola robot (bisa diunduh di sini)
2. Kertas tebal
3. Gunting
4. Spidol / Crayon
5. Cutter (opsional)

CARA MEMBUAT :
1. Gunting robot sesuai pola
2. Lubangi bagian lingkaran bawah menggunakan gunting atau cutter (dengan bantuan orang tua)
3. Warnai dengan spidol atau crayon
4. Siap dimainkan



Boneka jari ini bisa untuk bermain peran, belajar bercerita, dan alat bantu story telling. Dan juga  anak-anak pasti suka deh sama robot lucu seperti ini. Main yuuk...

Post a Comment

0 Comments