OCTOBER RECAP









Hai semuanya, kepikiran nggak sih kalau waktu cepat sekali berlalu akhir-akhir ini? Sekarang sudah memasuki bulan Nopember. Sebantar lagi tahun 2020 segera berakhir.

Seperti biasa, aku mau melihat kembali apa yang kualamai di bulan ke sepuluh kemarin. Yes, it’s time to October Recap. Semoga tema ini menjadi tema rutin tiap bulan sebagai tempatku untuk bersyukur dan mengevaluasi diri. Untuk recap nopember bisa dibaca di sini

Nah, ada hal seru apa di bulan oktober kemarin? Mari kita lihat!

1. Ibadah

Bulan oktober, aku mulai rutin mengikuti kajian online dan mencatatnya. Ternyata seru sekali dan makin mengena di hati. Ibadah lainnya ada yang masih jadi PR besar buatku, dan jadi target perbaikanku untuk bulan Nopember nanti. Semangaaat!!!



2. Karya

Wow..Aku takjub dengan pencapaianku sebulan ini karena ODOP. One Day One Post membuatku rutin menulis setiap hari. Every single day. Kadang dengan ide segar dan bisa menulis panjang, kadang tulisan seadanya yang penting setor, beberapa kali menulis puisi karena lebih pendek dan simpel, dan pernah juga menulis sambil berlinangan air mata karena menahan sakit kepala hebat. But I did it!. 31 hari kemarin lolos tanpa hutang sekalipun. Alhamdulillah…



3. Kesehatan

Sayangnya bulan oktober aku jadi lebih sering sakit. Alasannya karena aku sendiri yang tidak disiplin olahraga dan jaga makan. Sakit itu alarm alami kita saat ada yang tidak beres dengan tubuh kita. Jadi bulan nopember harus ada pembenahan pola makan, tidur, dan olahraga. Apalagi memasuki musim hujan, harus makin disiplin jaga kesehatan.



4. Proyek Kebaikan

Proyek kebaikan bersama kami adalah memberikan hadiah istimewa untuk orang tua, sudah kulakukan. Dan rencana bulan Nopember juga ada lagi. Dan semoga jadi kegiatan rutin untukku. Bukan hadiah besar yang memberatkan, hanya hadiah kecil yang manis dan sepenuh hati sepertinya bisa kujadikan agenda wajib setiap bulan. Bulan oktober juga ada kedai sedekah yang sudah dua kali kami lakukan bersama para relawan Yatim Mandiri. Cerita-ceritanya bisa dibaca di sini dan di sini.



5. Syukur

Yang paling kusyukuri bulan oktober kemarin adalah akhirnya aku bisa ke makam Bapak lagi dan bisa agak lama di sana. Bisa panen mangga, melihat masjid yang baru selesai direhab, membantu masak, juga punya waktu lama untuk ngobrol dengan mbah dan bulek-bulek secara lebih personal. SStt…ada doa-doa yang dipanjantakan untukku dari mereka lho. Alhamdulillaah.



6. Hikmah Berharga

Memilih teman cerita itu penting. Beberapa kali aku harus menangis karena teman ceritaku tidak memberikan respon seperti yang kumau. Padahal itu bukan salah dia atau mereka. Aku hanya salah memilih orang yang tepat sebagai tempat yang pas untuk mendengar ceritaku. Dengan memilih teman cerita sebenarnya juga membuatku harus mengambil resiko bahwa reaksi mereka tidak seperti yang kita mau. Karakter orang, didikan dari kecil, pengalaman masa lalu setiap orang bisa saja membuat penilaian seseorang kepada cerita kita sangat berbeda. Jangan terlalu diambil hati. Paling baik memang tidak lagi bercerita kepada orang yang kita tahu bahwa dia tidak terlalu peduli kepada kita.



7. Pelajaran Baru

Bulan oktober kemarin, aku belajar membuat website. Ini adalah fasilitas gratis dari perpustakaan daerah yang kuikuti bersama teman-teman. Kami belajar selama 4 kali pertemuan setiap hari minggu. Baru dua kali pertemuan, tapi cukup membuatku kelabakan karena materinya susah sekali menurutku hahaha. Di akhir bulan kemarin aku juga mengikuti kelas online membuat salad dan dressing homemade. Belum kupraktekkan, tapi segera akan kueksekusi karena aku sudah mulai bosan makan sayur mentah gitu aja.



Bulan oktober sudah berlalu dengan segala cerita pahit dan manisnya. Apapun yang terjadi di bulan lalu, jika sampai sekarang aku masih hidup dan bisa mengetik huruf demi huruf di sini, berarti aku masih diberi kesempatan untuk memperbaiki diri.

Bulan Nopember akan makin seru seiring dengan makin dekatnya berbagai deadline pekerjaan di akhir tahun nanti. Tapi aku berharap, semua akan lancar dan menyenangkan. Punya Allah sebagai tempat bergantung, meminta, dan bersandar. Jadi…Selamat datang bulan nopember! Terima kasih atas semua ceritamu bulan oktober!

#OneDayOnePost

#ODOP

#Day58

Post a Comment

0 Comments